ARASYNEWS.COM, PEKANBARU – Vaksinasi massal masih dilanjutkan untuk di hotel Furaya dan Novotel. Selain itu juga akan digelar di lokasi lainnya, yakni di Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani, Puskesmas Rejosari, Gedung Guru Kota Pekanbaru di Jalan Arifin Ahmad, Gedung Serbaguna di dalam Kawasan Perumnas Rumbai (di belakang Mapolsek Rumbai, Jalan Sekolah), Gedung Pertemuan Sopo Godang HKBP di Jalan Hangtuah, dan Kampus Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska).
Vaksinasi ini, dikatakan Walikota Pekanbaru Firdaus digelar selama sepekan.
“Vaksinasi massal sudah mulai digelar di Kota Pekanbaru. Vaksinasi ini dilakukan per zona hingga tujuh hari kedepan. Ini untuk memudahkan masyarakat yang ingin mengikuti,” kata Walikota Firdaus, Ahad (23/5/2021).
Walikota Firdaus juga mengatakan vaksinasi massal ini akan mengutamakan warga yang memiliki KTP di Kota Pekanbaru dan lansia.
“Sebelumya, target vaksinasi massal ini mencapai 10.000 orang, dan untuk berikutnya ditambah 45.000 orang, sesuai dengan jumlah dosis yang diterima,” tukasnya.
“Vaksinasi ini untuk masyarakat, tapi juga tetap mengutamakan lansia dan warga Kota Pekanbaru,” ujarnya.
Meskipun mengutamakan warga Pekanbaru, Firdaus mengatakan pihaknya akan tetap mengakomodir warga yang tidak ber-KTP Pekanbaru namun tinggal di Kota Pekanbaru.
“Warga diluar Kota Pekanbaru juga tetap akan kita akomodir, tetapi tentu kita tetap mengutamakan warga Kota Pekanbaru,” ucap Firdaus.
“Hari ini vaksinasi massal digelar di dua tempat, yakni Hotel Furaya dan Hotel Novotel. Target vaksinasi massal di dua tempat ini untuk 5.500 orang,” imbuhnya.
Sebelumnya, vaksinasi massal yang digelar juga lebih diutamakan bagi warga yang hanya berdomisili di Kota Pekanbaru dan jadwalnya sesuai gelombang, dengan meminta surat keterangan dari pejabat RT/RW setempat.
Bagi masyarakat Kota Pekanbaru yang ingin mengikuti Vaksinasi dapat melakukan registrasi terlebih dahulu, yakni membawa KTP, mendaftar melalui RT/RW setempat, dan RT/RW nantinya akan menyerahkan data ke Pemko Pekanbaru. []