ARASYNEWS.COM, PEKANBARU – Dalam waktu dekat, maskapai penerbangan Batik Air akan membuka penerbangan internasional dari Bandar Udara Internasional Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru, Riau (PKU) tujuan Lapangan Terbang Antarabangsa Melaka, Malaysia (MKZ) dan sebaliknya.
Batik Air (Lion Air Group) yang berbasis di Malaysia ini menyasar kota Pekanbaru, dikatakan CEO Batik Air, Captain Mushafiz Bin Mustafa Bakri, bahwa ini adalah pilihan baru bagi wisatawan dan pebisnis untuk bepergian menuju Malaysia serta mempermudah berkunjung ke Indonesia.
“Batik Air segera memperkenalkan rute internasional yang melayani Pekanbaru, Riau ke Melaka di Malaysia,” kata Capt. Mushafiz Bin Mustafa Bakri dalam keterangan tertulisnya
“Ini merupakan kota tujuan terbaru di Negeri Jiran yang terhubung langsung dari Indonesia,” kata Captain Mushafiz dalam keterangannya, Rabu (10/8/2022).
“Penerbangan ini diharapkan dapat menawarkan pilihan baru bagi wisatawan dan pebisnis untuk bepergian menuju Malaysia serta mempermudah berkunjung ke Indonesia,” ujarnya.
“Rute Pekanbaru – Melaka PP akan mendukung pengembangan potensi masing-masing kota. Melaka terkenal wisata sejarah dengan bangunan peninggalan Portugis, Belanda dan Inggris, sehingga kota metropolitan yang paling bersejarah di Malaysia ini masih diincar turis. Paling utama, tujuan ke Melaka ialah alasan berobat atau wisata kesehatan, berbagai rumah sakit besar di Melaka terkenal kualitas dan teknologi pengobatan,” imbuhnya.
“Keuntungan lainnya, dari aspek sosial budaya, yakni bahasa yang serumpun (Bahasa Melayu dan Bahasa Indonesia) mempermudah komunikasi dalam kegiatan sehari-hari, sehingga wisatawan semakin merasakan kenyamanan,” sebut dia.
“Rute Pekanbaru-Melaka PP akan mendukung pengembangan potensi masing-masing kota,” tandasnya
Dalam waktu dekat, Batik Air rute ini akan mengoperasikan jenis pesawat ATR 72-600 berkapasitas 72 kursi kelas ekonomi. Setiap penumpang mendapatkan gratis bagasi 20 kilogram dan makanan minuman (inflight meals).
Pesawat ini mampu terbang rendah serta sesuai kebutuhan di rute waktu tempuh pendek berdurasi 55 menit dengan jarak Pekanbaru ke Melaka berkisar 1,608.8 km.
Untuk penerbangan Sultan Syarif Kasim II International Airport berangkat dari Pekanbaru pada pukul 16:10 WIB dan tiba di Malaka Malacca International Airport pada pukul 18:15.
Waktu penerbangan adalah kira-kira 1h 05m dan jarak perjalanan 99 Km, sehingga kecepatan rata-rata 91 Km. Menyadari ada perbedaan waktu 1 jam antara Pekanbaru dan Malaka.
Di salah satu website tiket penerbangan, calon penumpang dapat mencari harga tiket pesawat termurah untuk penerbangan Pekanbaru ke Malaka (PKU-MKZ). Harga tiket pesawat Pekanbaru ke Malaka mulai dari Rp. 1.184.040. []