
ARASYNEWS.COM – Kebakaran yang melanda Los Angeles banyak dikaitkan dengan segala sesuatu. Diantaranya perkataan akan membuat jalur Gaza bak Neraka, luas area yang terbakar hampir sama seluas Gaza, karena membantu Israel untuk menghancurkan Palestina, hingga pada beberapa selebritis hollywood yang menghina tuhan dalam sebuah acara. Bencana ini disebutkan hukuman yang diberikan oleh Sang Pencipta.
Api kebakaran pada hutan dan membakar pemukiman warga terlihat seperti pusaran yang tinggi. Pusaran api ini disebutkan terjadi di kawasan Palisades Los Angeles Amerika Serikat.
Regu pemadaman yang dikerahkan diari berbagai daerah seakan tak berdaya melakukan pemadaman. Api batu bisa padam setelah lebih dari tiga hari.
Dan baru-baru ini, juga viral di berbagai media yang terlihat dalam rekaman video dan foto ada sosok api yang melayang-layang di dekat pusaran api di langit Los Angeles saat kebakaran terjadi.
Beberapa bola api yang melayang itu diduga sosok burung ababil yang membawa api.
Usai kebakaran hebat yang melanda Los Angeles Amerika Serikat, banyak bermunculan spekulasi penyebab terjadinya bencana tersebut dan penampakan bola api itu.
Unggahan penampakan ini beredar di berbagai platform di media sosial. Penampakan mahluk pembawa api yang diduga burung ababil terekam kamera.
Salah satu pengguna yang menyebarkan penampakan itu oleh akun Tiktok @na. Terlihat dalam video, ada bola api yang melayang di langit sebelum terjadi kebakaran di Los Angeles.
“Apakah ini burung ababil bawa api?,” demikian caption dalam unggahan tersebut.
Sontak unggahan tersebut langsung mendapat respon beragam komentar dari warganet
“Burung ababil tertulis di alquran,” tulis netizen.
“Pas liat video ini, jadi inget sebelum kebakaran, kan memang ada video bola api terbang itu, ternyata betul ya,” tulis netizen lain.
“Tidak masuk didalam akal tapi fakta,” komentar netizen lainnya.

Keterangan lainnya
Ahli dari meteorologi mengungkapkan fenomena yang seiringan terjadi itu adalah angin yang berkumpul bersama saat kebakaran terjadi membentuk pusaran seperti tornado.
Pusaran api yang terlihat berkaitan dengan peristiwa cuaca ekstrem lainnya, seperti badai debu, semburan air, dan tornado api.
“Tornado api lebih seperti itu, versi pusaran api yang lebih besar, dan ukurannya dan skalanya benar-benar seperti tornado biasa,” kata seorang tim pemadam.
Dalam data, kebakaran dahsyat ini telah menewaskan 25 orang. []