Masyarakat Mengadu ke Pusat Minta Dikembalikan Lahan yang Dirampas

ARASYNEWS.COM, KUANSING – Masyarakat Sumber Jaya bersama aktivis Kuantan Singingi berangkat ke kantor DPR RI guna menuntut keadilan bagi masyarakat Sumber Jaya, Kecamatan Singingi Hilir, provinsi Riau. Mereka juga akan mendatangi Istana Negara.

Rombongan ini dipimpin James Bond selaku koordinator umum (kordum) aksi dan Jiwanda Aulia Ikhsan serta Boby Hariansyah Purba yang merupakan aktivis dari Kuansing.

Masa aksi yang juga diikuti ibu-ibu ini menyambangi kantor DPR RI dan akan menyampaikan aksi serta berkemah di halaman di kantor tersebut seandainya tidak ada jawaban dari aspirasi masyarakat Simpang Raya Kuantan Singingi.

Mereka juga meminta kepada presiden Jokowi Widodo untuk menindak tegas perusahaan yang telah mengambil alih lahan yang merupakan hak masyarakat.

Adapun perusahaan yang mereka tuntut ini adalah PT Wanasari Nusantara.

“Kami mengucapkan terimakasih atas respon serta memfasilitasi kami atas aksi ini. Harapan kami adalah DPR RI segera periksa ulang hak guna PT Wanasari Nusantara dan BPN yang telah memberikan izin,” kata Boby Hariansyah Purba selaku perwakilan aksi, Selasa (7/12/2021).

“Tentunya dengan dasar-dasar kajian kami dan bukti-bukti data serta bentuk tindakan represif aparat kepolisian saat melakukan pengamanan yang kami miliki siap untuk dimediasi oleh bapak Presiden Republik Indonesia Joko Widodo beserta Bapak Kapolri,” kata Boby.

Dikatakannya juga, mereka akan turun ke jalan menuju Monas hingga ke depan Istana agar aspirasi yang mereka sampaikan dapat ditanggapi. []

You May Also Like