Lansia Ingin Divaksin Akan Dicek Terlebih Dahulu dan Ini Syarat Yang Harus Dibawa

ARASYNEWS.COM, PEKANBARU – Hingga kini jumlah lansia (lanjut usia) yang menerima vaksin Covid-19 masih belum tercapai di Provinsi Riau. Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Provinsi Riau, hingga saat ini jumlah lansia yang sudah divaksin dosis pertama sebanyak 40.929 orang atau 7 persen dari target sasaran sebanyak 582.505 orang Lansia, data per Jum’at (18/6/2021).

Terkait hal ini, Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Riau dr Indra Yovi mengajak kepada masyarakat yang di rumah mereka ada orang dengan lanjut usia agar segera divaksinasi.

“Syarat yang diajukan penuhi untuk lansia sangat mudah, cukup dengan menunjukkan KTP saja, maka sudah bisa dilakukan vaksinasi,” kata dr Yovi dalam keterangannya, Sabtu (19/6/2021).

Disebutkannya juga, nantinya lansia yang akan melakukan tahapan vaksinasi akan dicek kondisi tubuh serta dimintai keterangan apakah memiliki penyakit bawaan atau penyerta lainnya sehingga layak untuk divaksinasi.

Dikatakannya juga, dengan syarat ini, tidak ada alasan bagi lansia untuk tidak divaksin, mengingat realisasi capaian vaksinasi lansia di Riau masih rendah.

Selain itu, dia juga menegaskan kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan guna untuk meminimalisir penyebaran corona, terutama di lingkungan keluarga.

“Kita pernah dihadapkan pada situasi yang buruk akibat penyebaran Covid-19 dari klaster keluarga. Oleh sebab itu selalulah taat pada protokol kesehatan, sebagai bentuk kita mencintai orang tua kita, di rumah,” tukasnya. []

You May Also Like