
ARASYNEWS.COM, PANGKALAN KERINCI – Pemerintah melalui Polda Riau di Kabupaten Pelalawan kejar target untuk memberikan vaksinasi kepada masyarakat di Riau. Agar masyarakat mau melakukan vaksinasi, berbagai hadiah pun diberikan.
Kapolres Pelalawan, AKBP Indra Wijadmiko, S.I.K dalam keterangan yang dikutip mengatakan gebyar vaksin berhadiah ini sebagai upaya yang dilakukan agar masyarakat di kabupaten Pelalawan mau untuk divaksin.
Hadiah yang diberikan kepada peserta vaksin ini akan diundi pada 30 Desember 2021.

Indra mengatakan, nantinya masyarakat yang sudah di vaksin akan diberikan undian atau kupon yang akan diundi untuk mendapatkan berbagai macam hadiah.
Adapun hadiah yang diberikan tidak tanggung-tanggung, yakni barang elektronik berupa setrika, kipas angin, dispenser, kompor gas, magic com, mesin cuci, lemari es, hingga sepeda dan sepeda motor.

Beberapa Polsek yang menyediakan vaksinasi ini beberapa diantaranya adalah Polsek Pangkalan Kuras, Polsek Bandar Seri Kijang, Polsek Kerumutan, Polsek Bunut, Polsek Teluk Meranti, Polsek Pangkalan Kerinci, Polsek Langgam,
Bagi masyarakat yang sudah divaksin, nantinya dapat melihat langsung program undian yang live di media sosial Instagram dan Facebook masing-masing Polsek. []