Lagi, Satu Harimau Sumatera Mati di Medan Zoo, Terdata Sudah Ada Lima Ekor

ARASYNEWS.COM – Satu satwa jenis harimau sumatera kembali mati di Medan Zoo, Selasa (13/2/2024). Harimau sumatera itu bernama Bintang Sorik.

Terdata, sudah lima harimau di Medan Zoo yang mati, dan kini tersisa 8 harimau lagi.

Dalam keterangannya, Bobby selaku walikota Medan menyebutkan matinya hewan di Medan Zoo tidak bisa menyalahkan siapapun.

“Masak harimau gak boleh mati. Kita harus mengedukasi masyarakat. Jangan merasa benar dan menyalahkan orang,” ucap Bobby, dikutip dari Tribun Medan, Selasa (13/2).

Bobby mengatakan, permasalahan ini hanya satu, tidak ada satwa yang punya penerusnya.

“Medan Zoo gagal di awal. Pertama jangka waktu satwanya sudah tua dan sakit-sakitan. Kemudian ketika sakit, satwa ini tidak memiliki keturunan,” kata Bobby.

Menurutnya untuk mencari solusi Medan Zoo ini harus secara komprehensif.

“Kita mau datangkan investor, tapi kita lihat juga jauhnya tempat menuju Medan Zoo. Makanya, akses jalannya kita perbaiki dulu. Bahkan saat ini kita sudah lakukan pelebaran jalan di sekitaran jalan itu,” ucapnya.

Dikatakan Bobby pihaknya tidak ingin menghabiskan uang puluhan miliar tetapi hasil akhirnya tidak sesuai dengan yang diharapkan.

“Jangan sampai kita perbaiki dalam Medan Zoo tapi akses menuju ke Medan Zoo tidak kita perbaiki. Maka ini yang harus kita selesaikan,” tukas Bobby. []

You May Also Like