
ARASYNEWS.COM, PEKANBARU – Beberapa ruas jalan yang rusak di kota Pekanbaru telah di overlay dan akan terus dilanjutkan hingga akhir tahun ini. Beberapa diantaranya yang difokuskan adalah perbaikan ruas jalan dengan kondisi yang sudah rusak parah.
Dan untuk tahun 2025, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru telah menganggarkan.
Dikatakan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru Edward Riansyah, perbaikan diprioritaskan pada ruas jalan yang rusak. Akan tetapi, pihaknya belum menetapkan jalan mana saja yang akan dilakukan overlay.
“Untuk tahun depan masih akan dilakukan perbaikan jalan dengan sistem overlay. Masih dalam pembahasan.
Fokus kita tetap pada overlay ruas jalan rusak nantinya,” ungkap Edward, Selasa (12/11/2024).
Ia belum bisa memastikan anggaran yang akan digunakan untuk overlay.
“Anggaran masih dalam proses pembahasan,” kata dia.
Beberapa ruas jalan yang dilakukan perbaikan beberapa hari ini adalah pada jalan di wilayah Panam, Tenayan Raya, dan Payung Sekaki.
Lebih lanjut, ia mengungkapkan ada beberapa ruas jalan yang diusulkan dilakukan perbaikan. Akan tetapi untuk saat ini baru tiga ruas jalan yang disetujui dan masuk dalam satu paket pengerjaan.
Usulan diajukan karena kondisi jalan sudah sangat memprihatinkan. Namun dari Pemerintah Kota Pekanbaru tidak ada dana untuk perbaikan karena keterbatasan biaya. []