
ARASYNEWS.COM, PEKANBARU – Pj Walikota Pekanbaru, Roni Rakhmat. bersama OPD dan tim transisi Walikota Pekanbaru terpilih akan menggelar rapat membahas isu strategis dan mensinkronkan visi misi walikota Pekanbaru. Hal itu dilakukan sebelum pelantikan walikota Pekanbaru terpilih yang direncanakan akan digelar pada 20 Februari 2025.
“Kita langsung rapat bersama OPD dan tim transisi yang dipimpin langsung oleh pak Markarius guna mensinkronkan visi misi walikota Pekanbaru dan membahas beberapa pekerjaan yang urgen untuk kota Pekanbaru, sehingga nanti pasca dilantik bisa langsung eksen,” dikatakan Pj Roni Rakhmat, Kamis (6/2/2025)
Ia mengatakan, ada beberapa yang dibahas yang terutama adalah tentang keluhan dari masyarakat. Beberapa diantaranya yang disebutkan Pj Roni adalah tentang sampah dan banjir.
Selain itu, dikatakannya juga membahas terkait efisiensi anggaran sesuai instruksi yang disampaikan oleh Presiden Prabowo Subianto.
Bukan hanya itu saja, yang dibahas lainnya dalam rapat bersama adalah tentang isu-isu strategis untuk kota Pekanbaru
Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru terpilih, Agung Nugroho-Markarius Anwar, direncanakan akan dilantik pada 20 Februari 2025.
“Pasca penetapan ini tentu kita secara administrasi menyampaikan kepada Pemerintah Provinsi Riau dan Kemendagri terkait jadwal pelantikan,” ungkap Pj Roni Rakhmat. []