
ARASYNEWS.COM, PEKANBARU – Perjalanan dari Pekanbaru menuju Singapura ataupun sebaliknya kini menjadi semakin dekat. Hal ini lantaran Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru membuka kembali layanan rute penerbangan internasionalnya.
Salah satu transportasi udara yang memberikan layanan ini adalah Fly Scoot Airlines, dan telah mulai beroperasi pada hari ini, Senin (24/10/2022).
Dalam keterangan yang dikutip, EGM Bandara SSK II Pekanbaru, M Hendra Irawan mengatakan bahwa penerbangan rute ini telah dibuka dan dapat dimanfaatkan masyarakat.
“Penerbangan rute internasional oleh Fly Scoot Airlines dapat menampung penumpang sebanyak 137 orang. Penerbangan ini dengan nomor TR-252 mendarat di Bandara SSK II Pekanbaru dari Singapura pada pukul 11.50 WIB,” kata dia, Senin (24/10).
Dikatakannya juga, dengan dibuka kembali rute ini diharapkan dapat memulihkan konektivitas jalur udara antara Pekanbaru Riau dengan Singapura.
Selain ekonomi dan bisnis, juga dapat meningkatkan pariwisata khususnya wisatawan mancanegara asal Singapura.
Disisi lain, GM Gapura Angkasa Ade Chandra, mengatakan penerbangan ini hadir dua kali dalam seminggu, yakni pada Senin dan Jum’at.
Maskapai Fly Scoot Airlines ini setelah mendarat di Bandara SSK II Pekanbaru kembali berangkat menuju Singapura dengan nomor penerbangan TR-253 pada pukul 12.30 WIB. []