Ada 6 Bus yang Berangkat, Agenda Tujuan ke PT Semen Padang

ARASYNEWS.COM – Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus yang mengangkut mahasiswa universitas Riau (Unri) pada Senin (19/12/2022) pukul 08.30 WIB di jalan Sultan Syahrir, Silaiang Bawah, Padang Panjang mengakibatkan empat kendaraan lainnya rusak.

Selain itu juga sebanyak 33 orang mengalami luka-luka. Dan korban sudah dilarikan di rumah sakit terdekat di Padang Panjang untuk mendapat perawatan.

Disebutkan Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi Unri, Deni Setiawan, bahwa bus yang diberangkatkan dari Unri Pekanbaru ada sebanyak 6 unit yang berangkat pada Ahad (18/12/2022) malam.

Rombongan, dikatakannya, dengan tujuan ke PT Semen Padang untuk tujuan pelatihan.

“Bus berangkat tadi malam (Ahad, 18/12/2022) dari Unri. agendanya itu mau kunjungan industri ke PT Semen Padang. Tapi mengalami kecelakaan tadi pagi,” ujarnya, Senin (19/12/2022).

Dikatakan Deni Setiawan dalam kabar yang didapatnya, bus yang kecelakaan hanya satu dari enam yang berangkat.

Ia juga mengatakan, kunjungan yang dilakukan adalah untuk pelatihan industri agenda Senat Mahasiswa salah satu jurusan di Fakultas Ekonomi.

Mahasiswa didampingi oleh sejumlah dosen Fakultas Ekonomi.

“Itu kegiatan kelembagaan (mahasiswa), Senat Mahasiswa. Itu didampingi beberapa orang dosen,” imbuhnya.

Ia juga mengatakan, mahasiswa yang jadi korban telah dievakuasi dan mereka rencananya akan langsung dipulangkan.

“Kami sudah koordinasikan dengan rombongan, tidak ada parah. Jadi seharusnya agenda kunjungan industri ke Semen Padang pukul 10.00 WIB, ini semua dipulangkan,” pungkasnya. []

You May Also Like