Walikota Hendri Septa dan Ketua TP-PKK Ikuti Festival Memasak Rendang Sedunia Bersama Ibu Negara dan Negara Lain

ARASYNEWS.COM, PADANG – Walikota Padang Hendri Septa beserta Ketua TP-PKK Kota Padang Ny. Genny Hendri Septa ikut hadir mengikuti Festival Memasak Randang Sedunia yang dilangsungkan di Mako Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) II Padang, Sabtu (21/8/2021) pagi.

Festival memasak makanan terlezat di dunia khas Ranah Minang ini juga melibatkan pemasak rendang dari sejumlah negara (lima benua) dalam rangka pencatatan rendang sebagai warisan budaya dunia dari Sumatera Barat (Sumbar) dan Indonesia.

Kegiatan ini pun diselenggarakan oleh jajaran Lantamal II Padang yang digelar secara virtual dan didukung sejumlah pihak termasuk Ibu Negara Iriana Joko Widodo (Jokowi). Istri Presiden RI tersebut mengikuti festival tersebut dari Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat pada waktu yang sama.

Selain itu juga diikuti Ketua Harian Dekranas Pusat Tri Tito Karnavian, Ketua Umum DWP Erni Cahyo Kumolo serta unsur penting lainnya termasuk sejumlah tokoh perantau Minang Diaspora di berbagai negara di dunia.

Adapun di dalam acara yang dilangsungkan di Mako Lantamal II Padang, hadir Gubernur Sumbar Mahyeldi bersama Ketua TP-PKK Provinsi Sumbar Ny. Harneli, Wagub Sumbar Audy Joinaldy, Kapolda Sumbar, Danrem 032/WBR dan Danlantamal II Padang. Selanjutnya Danlanud Sutan Sjahrir dan beberapa kepala OPD di lingkup Pemprov Sumbar serta stakeholder terkait lainnya.

Masing-masing pejabat terkait pun sudah dipersiapkan sebuah kuali besar untuk sama-sama memasak rendang lengkap dengan bahan dasar berupa daging disertai santan kelapa dan campuran dari berbagai bumbu khas yang dihaluskan tersebut.

“Alhamdulillah, atas nama Pemerintah Kota Padang kita sangat menyambut baik digelarnya festival akbar yakni memasak rendang sedunia ini,” kata Walikota Padang Hendri Septa usai kegiatan.

“Kegiatan ini sangat luar biasa dan merupakan momentum yang tepat di saat ini. Yaitu bagaimana kita harus mengapresiasi rendang sebagai sebuah hasil masakan tradisi yang ada di Sumatera Barat. Dan ini tentu harus senantiasa kita warisi dan kembangkan,” tukasnya. []

Source. Humas kota Padang

You May Also Like