Pemko Pekanbaru Tambah Armada Bus Vaksin Sebagai Upaya Vaksinasi Warga

ARASYNEWS.COM, PEKANBARU – Pemko Pekanbaru melakukan berbagai upaya vaksinasi guna menekan penyebaran Covid-19. Upaya itu mulai vaksinasi massal hingga penggunaan bus keliling.

Walikota Firdaus, mengatakan, akan menambah armada bus vaksinasi keliling akhir pekan ini.

“Armada bus vaksinasi keliling akan ditambah. Dari yang ada saat ini lima unit akan menjadi sepuluh unit. Bus vaksin ini akan menjangkau pemukiman masyarakat,” sebut Firdaus, Jum’at (4/6/2021).

Ia menerangkan, penambahan unit bus vaksinasi keliling ini seiring peningkatan masyarakat yang ingin mendapat suntikan vaksin. Ia mendorong dinas terkait segera menyiapkan bus tersebut pekan ini.

“Dua hari ini kita siapkan unit bus dan juga tenaga kesehatan pendukungnya. Paling lambat minggu sudah beroperasi,” ungkapnya.

Keberadaan bus vaksinasi ini juga membantu sosialisasi kepada masyarakat.

“Awalnya masyarakat tidak tahu vaksinasi, adanya bus yang masuk ke pemukiman tentu membantu masyarakat pun tahu,” jelasnya.

Dalam peninjauan vaksinasi di Pekanbaru, Firdaus mengatakan warga yang sudah divaksin ada sebanyak 730.000 orang dari 1,3 juta jiwa. Vaksinasi ini dilakukan dalam berbagai strategi.

“Untuk reguler, kami menyediakan pelayanan di 21 puskesmas dan 27 rumah sakit. Kami juga melakukan vaksinasi keliling dengan menggunakan lima unit bus,” ujar Firdaus.

Dalam sepekan beroperasi, ternyata bus vaksinasi keliling ini sangat efektif. Sebenarnya, misi bus keliling ini untuk sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat.

Sehingga, masyarakat yang belum tahu informasi soal vaksin maka mereka menjadi tahu. Warga yang tadinya belum mau atau ragu-ragu, dengan melihat warga lain antusias, akhirnya ingin divaksin juga.

Pemko Pekanbaru juga melakukan akselerasi dengan cara vaksinasi massal. Vaksinasi massal digelar di rumah-rumah ibadah.

Dikatakannya, pengurus masjid se kota Pekanbaru dan imam sudah mendapat vaksin yang digelar pada 30 Mei lalu di Masjid An Nur. Dan rohaniawan agama Kristen Protestan digelar di gedung pertemuan Sopo Godang yang berada di dalam kawasan Gereja HKBP, Jalan Hangtuah, pekan lalu.

Selain itu, vaksinasi juga digelar di sejumlah kampus dan gedung PGRI di kota Pekanbaru. Serta juga diberbagai pusat perbelanjaan dan hotel-hotel. []

You May Also Like