ARASYNEWS.COM, SPANYOL – Kualifikasi MotoGP Spanyol 2021 telah dihelat hingga Sabtu (1/5/2021) malam WIB di Sirkuit Jerez Spanyol. Hasilnya, pembalap Tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo di posisi terdepan. Sementara rekan setimnya, Maverick Viñales berada di posisi ke tujuh.
Pembalap asal Prancis Quartararo ini mencatatkan waktu terbaik 1 menit 36.755 detik, dan terlihat apik menguasai sirkuit. Hal ini membuat El Diablo –julukan Quartararo– diprediksi kembali memenangkan MotoGP Spanyol layaknya musim lalu. Bahkan musim lalu, Quartararo selalu meraih kemenangan dalam dua race yang digelar di Sirkuit Jerez.
Di posisi ke dua ada Franco Morbidelli (Petronas Yamaha) yang hanya terpaut 0,057 detik dari Quartararo. Di posisi ketiga ada pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller.
Pada barisan kedua, ada Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo),
Takaaki Nakagami (LCR Honda), dan Johann Zarco (Pramac Ducati).
Pembalap-pembalap Ducati terus menjadi ancaman bagi Yamaha dalam jalannya lomba, karena mesinnya mampu melaju kencang disaat trek lurus.
Marc Marquez (Repsol Honda) dan Valentino Rossi (Petronas Yamaha) harus start dari luar 10 besar.
Marc Marquez harus memulai balapan dari posisi 14 setelah mencatatkan waktu tidak memuaskan saat latihan bebas satu, dua, dan tiga.
The Baby Alien ini bahkan hampir gagal mentas di race MotoGP Spanyol 2021 yang digelar Minggu, 2 Mei 2021 pukul 19.00 WIB. Sebab, di sesi latihan bebas tiga yang digelar Sabtu sore, Marc Marquez gagal mengendalikan tunggangannya hingga ban depan mengalami selip. Ia mengalami kecelakaan di tikungan ketujuh dan terseret beberapa meter, sedangkan motornya membentur pembatas sirkuit dan membuat sang kuda besi hancur.
Beruntung, Marc Marquez masih bisa bangkit. Pembalap 28 tahun itu langsung menuju ke pit, menumpang skuter yang ada di sekitar lintasan.
“Setelah pemeriksaan kesehatan, Marc Marquez tidak mengalami luka besar. Ia hanya mengalami luka memar,” tulis akun Twitter Repsol Honda, @HRC_MotoGP, dikutip pada Ahad (2/5/2021).
Untuk pembalap The Doctor –julukan Valentino Rossi– sejak sesi latihan bebas 1 memang kesulitan meraih catatan waktu terbaik. Alhasil, juara dunia tujuh kali kelas premier ini akan memulai balapan MotoGP Spanyol 2021 dari posisi 17.
Berikut hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2021:
1 Fabio Quartararo (FRA) Monster Yamaha (YZR-M1)
2 Franco Morbidelli (ITA) Petronas Yamaha (YZR-M1)
3 Jack Miller (AUS) Ducati Team (GP21)
4 Francesco Bagnaia (ITA) Ducati Team (GP21)
5 Takaaki Nakagami (JPN) LCR Honda (RC213V)
6 Johann Zarco (FRA) Pramac Ducati (GP21)
7 Maverick Viñales (SPA ) Monster Yamaha (YZR-M1)
8 Aleix Espargaro (ITA) Aprilia Gresini (RS-GP)
9 Alex Rins (SPA) Suzuki Ecstar (GSX-RR)
10 Joan Mir (SPA) Suzuki Ecstar (GSX-RR)
11 Brad Binder (RSA) Red Bull KTM (RC16)
12 Stefan Bradl (GER) HRC (RC213V)
13 Pol Espargaro (SPA) Repsol Honda (RC213V)
14 Marc Marquez (SPA) Repsol Honda (RC213V)
15 Enea Bastianini (ITA) Avintia Ducati (GP19)
16 Miguel Oliveira (POR) Red Bull KTM (RC16)
17 Valentino Rossi (ITA) Petronas Yamaha (YZR-M1)
18 Luca Marini (ITA) VR46 Avintia Ducati (GP19)
19 Danilo Petrucci (ITA) KTM Tech3 (RC16)
20 Alex Marquez (SPA) LCR Honda (RC213V)
21 Iker Lecuona SPA (KTM) Tech3 (RC16)
22 Lorenzo Savadori (ITA) Aprilia Gresini (RS-GP)
23 Tito Rabat (SPA) Pramac Ducati (GP21)
Untuk race MotoGP seri keempat yang dihelat di Sirkuit Circuito de Jerez Spanyol ini akan live di Trans7 pukul 19.00 Wib. []