ARASYNEWS.COM – Untuk perjalanan dengan menggunakan transportasi udara, Maskapai penerbangan Lion Air Group menawarkan fasilitas untuk uji kesehatan Covid-19 yakni tes rapid antigen atau RT-PCR dengan harga yang lebih terjangkau.
Harga yang dikenakan beragam yakni Rp 35.000 untuk tes antigen, sementara untuk RT-PCR dikenakan harga mulai Rp 285.000.
Adapun tarif tersebut dikenakan bagi penumpang Lion Air Group sebesar yang berlaku pada maskapai Lion Air (kode penerbangan JT), Wings Air (IW), dan Batik Air (ID).
Harga ini relatif jauh lebih murah dibandingkan dengan yang diberikan oleh pihak rumah sakit.
Mengutip keterangan resmi Lior Air Group, Kamis (26/8/2021), layanan tersebut merupakan hasil kerja sama perusahaan dengan sejumlah fasilitas kesehatan yakni Klinik Lion Air Medika, Daya Dinamika Sarana Medika (DDSM), dan laboratorium lainnya.
Perseroan memastikan fasilitas kesehatan yang tersedia telah terdaftar dalam big data-new all record (NAR) Kementerian Kesehatan. Khusus hasil tes RT-PCR menggunakan metode pemeriksaan (pengujian) sampel terpusat di laboratorium kerjasama yang terafiliasi Kementerian Kesehatan.
Menurut pihak Lion Air Group, penyediaan fasilitas ini sekaligus untuk mendukung program pemerintah guna memastikan keamanan dan sebagai syarat penerbangan setiap calon penumpang dalam bepergian menggunakan pesawat udara sejalan menekan laju penyebaran virus corona.
Dalam keterangan resminya, Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro, menyebut bahwa fasilitas layanan ini mulai berlaku pada Senin (23/8/2021) kemarin, yang bekerja sama dengan sejumlah fasilitas kesehatan dan laboratorium yang tersebar di 97 lokasi.
“Lion Air Group optimis, ketersediaan layanan uji kesehatan mampu memberikan nilai lebih dan kemudahan setiap calon penumpang agar bisa merencanakan perjalanan udara sehat, aman dan menyenangkan,” jelas Danang. []